Pemkab Nganjuk Tuntaskan 34,72 Km Perbaikan Jalan Sepanjang November 2025

Nganjuk, expressimedia.com — Pemerintah Kabupaten Nganjuk melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) menutup November 2025 dengan capaian besar di sektor infrastruktur. Total 34,72 kilometer jalan berhasil diperbaiki di berbagai wilayah.

Realisasi tersebut meliputi:

23,99 km jalan aspal

10,44 km jalan rigid beton

0,29 km jalan paving


Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, menyampaikan bahwa pembangunan ini merupakan bukti konkret pemanfaatan pajak masyarakat.

“Matur nuwun, warga Nganjuk. Setiap rupiah pajak panjenengan kembali dalam bentuk pembangunan nyata. Jalan-jalan kita kini semakin baik dan aman,” ujar Kang Marhaen, Kamis (20/11/2025).

Ia menegaskan bahwa pembangunan jalan adalah penggerak ekonomi desa hingga kecamatan, sehingga peningkatan infrastruktur akan terus digenjot seiring meningkatnya kepercayaan publik.

Wakil Bupati Nganjuk, Trihandy Cahyo Saputro, menambahkan bahwa pemerataan pembangunan menjadi fokus tahun ini.

“Kami ingin masyarakat di seluruh titik Nganjuk merasakan pemerataan infrastruktur. Ini fondasi pelayanan publik yang efektif,” tegasnya.

Berikut daftar lengkap realisasi perbaikan jalan per November 2025:




1. Perbaikan Jalan Aspal (23,99 km)

Rekonstruksi dan pemeliharaan di 27 titik, di antaranya:

Ngrami–Gondangkulon (7.723 m)

Warujayeng–Tanjunganom (2.460 m)

Panjen–Tanjungkalang (1.195 m)

Dusun Aditoyo Jatigreges (1.183 m)

Talunsambi Ngluyu (1.010 m)

Pandantoyo Kertosono (802 m)
…dan sejumlah titik lain di Kertosono, Baron, Berbek, Sukomoro, dan Loceret.





2. Perbaikan Jalan Rigid Beton (10,44 km)

Pekerjaan di 17 titik, di antaranya:

Gondangkulon–Ngujung (3.105 m)

Desa Ngepung Lengkong (1.792 m)

Desa Bendoasri Rejoso (1.430 m)

Desa Sumbermiri Lengkong (955 m)

Desa Dawuhan Jatikalen (384 m)
…serta titik lain di Wilangan, Bagor, Ngluyu, Ngetos, dan Loceret.





3. Perbaikan Jalan Paving (0,29 km)

Kelurahan Kedondong Bagor (43 m)

Jalan Marsinah, Desa Nglundo Sukomoro (248 m)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *